Selasa, 18 September 2012

Hiragana, dan Katakana



Moshi-moshi tomodachi^^

       Rasanya tidak lengkap jika kita belum berkenalan dengan salah satu cara menulis bahasa Jepang ini. Sebagai dasar pengenalan budaya Jepang, jadi kita harus mengenali huruf-huruf jepang dan tata cara menulisnya. Jadi, kali ini kita belajar mengenai tulis-menulis. Silahkan siapkan pensil dan bukunya :). Enjoy it ! ^^
     Hiragana yaitu salah satu cara penulisan dalam bahasa Jepang yang biasanya cara penulisan ini sering disebut dengan ‘tulisan perempuan’, karena pada zaman dulu kaum perempuan
lebih sering menggunakan cara penulisan Hiragana dibandingkan Katakana maupun kanji. Selain itu, pada cara penulisan Hiragana, huruf-hurufnya lebih terlihat lemah gemulai (meliuk-liuk) yang melambangkan sikap kaum perempuan yang lemah gemulai.
      Katakana yaitu salah satu cara penulisan dalam bahasa Jepang yang biasanya disebut sebagai ‘tulisan laki-laki’. Hal tersebut karena selain sebagian besar laki-laki pada zaman dulu yang menggunakan cara penulisan bahasa Jepang ini, yaitu cara penulisan bahasa Jepang ini memiliki huruf-huruf yang garis-garisnya tegas (melambangkan sikap laki-laki yang tegas).
      Perbedaan antara Hiragana dan Katakana yaitu pada penggunaan hurufnya. Huruf Hiragana digunakan untuk menulis kata yang berasal dari bahasa Jepang asli, seperti :
  • kirei (きれい) = cantik
  • kitanai (きたない) = kotor
  •  omoshiroi (おもしろい) = menarik
  • ookii (おおきい) = besar
  • chiisai (ちいさい) = kecil
  • atarashii (あたらしい) = baru
  • furui (ふるい) = lama
  • akarui (あかるい) = terang
  • warui (わるい) = jelek
  • kibishii (きびしい ) = tegas

dan beberapa contoh lainnya.

Sedangkan Katakana digunakan untuk menulis kata-kata yang berasal dari bahasa terapan atau bahasa yang diluar dari bahasa Jepang asli, contoh :
  • Terebi (televisi)
  • Kompyuutaa (komputer)
  • Beddo (kasur)
  • Rajikase (radio kaset)
  • Eakon (AC)

Cara penulisan Hiragana dan Katakana harus dilakukan secara berurutan sesuai dengan perintah yaitu dimulai dari kiri ke arah kanan. Hal ini dilakukan agar hasil huruf Hiragana maupun Katakana yang telah kita tulis menjadi lebih rapi dan indah.
            Gimana tomodachi ? Ngerti ? memang untuk memahami materi yang diatas itu cukup sulit. Namun, kalo tomodachi sungguh-sungguh dalam memahaminya, insyaallah tomodachi bisa. Beberapa tips dari admin yang mungkin dapat membantu tomodachi dalam mempelajari materi mengenai Hiragana dan Katakana :
  1. Pilih terlebih dahulu mana yang terlebih dahulu mau dipelajari. (saran : lebih baik pelajari terlebih dahulu Hiragana, karena Hiragana merupakan dasar dari Katakana)
  2. Menghafal, usahakan untuk menghafal huruf demi huruf terlebih dahulu.
  3. Berlatih menulis, latihlah cara menulis anda agar anda tidak terlalu kaku ketika hendak menulis huruf Hiragana maupun Katakana. Dengan menulis juga dapat membantu proses penghafalan huruf, jadi kita lebih hafal mengenai seluk beluk huruf tersebut. Darimana harus ditulis terlebuh dahulu.
  4. Ingat urutan cara menulis ! Dari kiri ke kanan, dari atas ke bawah.


Selamat mencoba :D, dan semoga artikel ini bermanfaat bagi para tomodachi. Sampai bertemu di artikel selanjutnya, Ja matta ! ^^

24 komentar:

  1. Yang mana Huruf yang wajib digunakan di Jepang ? (Mohon Bantu Jawab)

    BalasHapus
    Balasan
    1. ketiga tiga nya dipakai kanji,hiragana, katakana

      Hapus
  2. Jadi lebih semangat belajarnya.
    Arigatogozaimasu :)

    BalasHapus
  3. Belum terlalu paham konsepnya, kalau dikanji ada huruf yang sama terus kita pilih yang mana, misal YUU
    優 atau 勇 atau 友 atau 夕

    BalasHapus
  4. Arigatogozaimasuuu!!!! :) aku pemula nihhh, kalo engertian kanji sendiri itu huruf apa?? :))

    BalasHapus
  5. Arigatogozaimasuuu!!!! :) aku pemula nihhh, kalo engertian kanji sendiri itu huruf apa?? :))

    BalasHapus
  6. bisa di bantu untuk kata "dayat technic" terima kasih

    BalasHapus
  7. Kanji kyk mandarin :3 susah habis tapi tips nyah membantu arigatou :3

    BalasHapus
  8. hmmm,kalo pemakaian hiragana lebih dasar karena apa,apa mudah atau yang lain?.dan hiragana dan katakana punya arti dan pengucapan(alfabet gitu)sama kan?gak kayak "hiragana tsu itu beda dengan katakana/penulisannya" panjang pertanyaan tapi kalau dijawab membantu banget :)

    BalasHapus
  9. jadi yg mana lebih sering digunakan dalam kehidupan sehari" , apakah hiragana/ katanaka , dan juga dalam penulisan kanji dan membaca nya yg menurut saya sangat sulit

    BalasHapus
  10. ありがとうございます

    BalasHapus
  11. ありがとうございます

    BalasHapus
  12. bagus and sangat membantu..!!!
    terima kasih

    BalasHapus
  13. Buat nulis nama pake huruf apa gan?

    BalasHapus
  14. Please help me to studying japanese language

    BalasHapus
  15. Arigatou gozaimasu ! Wakarimasu ..

    BalasHapus

Blogroll

Blogger templates


Blogger news

Pink Bobblehead Bunny
Enter your username and password to enter your Blogger Dasboard


Widget by Kang Salman

Popular Posts